RSS
Container Icon

Ciri-Ciri Hamster Sehat dan Sakit

Pedoman dr hamwell untuk kesehatan hamster

Hamster umumnya makhluk yang sehat dan dapat hidup baik selama dua tahun atau lebih. Mereka perlu kandang yang nyaman, jauh dari kekeringan dan kelembaban, dibersihkan dengan baik dan teratur. Mereka perlu diberi makan dengan makanan campuran lengkap yang memenuhi kebutuhan mereka sehari-hari. Mereka menikmati makanan buah segar atau sayuran dalam jumlah sedikit. Mereka suka bermain dan keluar untuk bermain bersama dengan pemiliknya.

dr Hamwell berkata..

Pada hamster yang sehat maka mata mereka akan bersih, cerah, awas, memiliki bulu yang mengkilap dan telinga yang tegak. Meskipun hamster baru saja bangun dari tidurnya, sebentar saja telinganya akan berdiri tegak dengan baik. Hamster memiliki dua tanda/bercak pinggul atau scent gland pada sisi tubuh mereka (di pinggul mereka). Ini normal dan mereka akan membesar atau juga dapat kelihatan seperti kudis pada beberapa hamster bulu pendek. Jangan diusik karena dapat menyebabkan hamster anda bermasalah.

Hamster yang sakit akan diam saja di sarangnya meskipun ada beberapa kejadian menarik di luar. Waktu dia keluar, matanya mungkin setengah tertutup dan telinganya tetap turun dan rata dengan kepalanya.

Tip kesehatan: Cucilah tangan anda sebelum memegang hamster anda jika anda sakit perut atau pilek. Hamster anda dapat tertular kuman yang anda bawa yang dapat membuatnya juga sakit. Jangan menyemprot aerosol/semprotan disekitar kandang karena dapat membahayakan hamster kamu..

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Artikel Hamster Hobbie's & Everything Terupdate :